Gardu Kencana

By Admin DP2KBP3A Kab. Kediri08 Jul 2023, 18:37:05 WIB

GARDU KENCANA

GARDU KENCANA  merupakan  singkatan dari Gerakan Edukasi Keluarga Berencana.

Merupakan Media Informasi ttg Keluarga Berencana berbasis WEB

MAKSUD DAN TUJUAN :

  • Peningkatan dan pengembangan Media KIE yang sudah ada utamanya KIE yang berbasis web/IT
  • Sebagai salah satu bentuk inovasi pelayanan publik  melalui pemberian KIE KB berbasis WEB/IT
  • PemanfaatanMedia KIE berbasis Web / IT  untukmendekatkan antara pemberi layanan dengan penerima layanan , tekhnologi juga bisa mempercepat proses  tanpa terhalang waktu dan tempat.
  • DenganMedia KIE berbasi Web / ITmembuat masyarakat semakin simple dalam mengakses kebijakan pemerintah sehingga kebijakan yang dirancang pemerintah dapat berjalan dengan lancar

INFORMASI GARDU KENCANA MELIPUTI :

  1. FASKES KB

Pada menu FASKES KB , masyarakat dapat  mengakses informasi tentang tempat pelayanan KB , alamat nya  , disediakan google map nya sekaligs kontak yang dapat dihubungi jika ingin ber KB di Faskes tersebut.

  1. INFORMASI ALAT KB

Pada Menu informasi alat KB , masyarakat dapat mendapat informasi tentang macam macam alat KB bagaimana penggunaannya apa kelebihan dan kekurangan nya bahkan tentang mitos dan fakta dari masing msing alat KB tersebut. Disediakan juga video tantang pneggunaan alat KB. Dengan mengetahui informasi alat KB diharapkan masyarakat dapat memilih alat kB berdasar keinginanya setelah mengetahui kelebihan dan kekurangan dari alat KB tersebut.

  1. ARTIKEL

Pada menu ARTIKEL , masyarakat akan memperoleh info terkini tentang Keluarga Berencana, Alat Kontrasepsi, Kesehatan Reproduksi  dan informasi informasi terkini lainnya. Menu artikel ini untuk menambah wawasan bagi penyuluh KB, Kader  sebagai bahan untuk penyuluhan pada masyarakat. Bahkan dapat menambah wawasan bagi siapa saja yang membustuhkan informasi seputar Keluarga Berencana.

  1. KONSULTASI

Menu KONSULTASI ini menyediakan No WA bagi masyarakat yang ingin konsultasi tentang program KB. 

  1. INFOGRAFIS

Menu INFOGRAFIS merupakan menu yang menggambarkan capai program KB dari mulai Capaian Peserta KB Baru, Peserta KB Aktif Semua Metode, Peserta KB Aktif Metode Kontarsepsi Jangka Panjang dan infografis tentang Un Met Need  ( Calon peserta KB yang belum terpenuhi )